TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 3:24

Konteks
3:24 Ia menghalau manusia itu 1  dan di sebelah timur taman Eden v  ditempatkan-Nyalah beberapa kerub w  dengan pedang x  yang bernyala-nyala dan menyambar-nyambar, untuk menjaga jalan ke pohon kehidupan. y 

Keluaran 14:19-20

Konteks
14:19 Kemudian bergeraklah Malaikat Allah, o  yang tadinya berjalan di depan tentara Israel, lalu berjalan di belakang mereka; dan tiang awan 2  p  itu bergerak dari depan mereka, lalu berdiri di belakang q  mereka. 14:20 Demikianlah tiang itu berdiri di antara tentara orang Mesir dan tentara orang Israel; dan oleh karena awan itu menimbulkan kegelapan, r  maka malam itu lewat, sehingga yang satu tidak dapat mendekati yang lain, semalam-malaman itu.

Bilangan 22:31

Konteks
22:31 Kemudian TUHAN menyingkapkan mata z  Bileam; dilihatnyalah Malaikat TUHAN dengan pedang terhunus di tangan-Nya berdiri di jalan, lalu berlututlah ia dan sujud.

Yosua 5:13-14

Konteks
Panglima Balatentara TUHAN
5:13 Ketika Yosua dekat Yerikho, ia melayangkan pandangnya, dilihatnya seorang laki-laki n  berdiri di depannya dengan pedang terhunus o  di tangannya. Yosua mendekatinya dan bertanya kepadanya: "Kawankah engkau atau lawan?" 5:14 Jawabnya: "Bukan, tetapi akulah Panglima Balatentara TUHAN 3 . Sekarang aku datang." Lalu sujudlah p  Yosua dengan mukanya ke tanah, q  menyembah dan berkata kepadanya: "Apakah yang akan dikatakan tuanku kepada hambanya ini?"

Yosua 5:2

Konteks
5:2 Pada waktu itu berfirmanlah TUHAN kepada Yosua: "Buatlah pisau x  dari batu dan sunatlah 4  y  lagi orang Israel itu, untuk kedua kalinya."

Kisah Para Rasul 6:1

Konteks
Tujuh orang dipilih untuk melayani orang miskin
6:1 Pada masa itu, ketika jumlah murid makin bertambah, d  timbullah sungut-sungut di antara orang-orang Yahudi e  yang berbahasa Yunani terhadap orang-orang Ibrani, karena pembagian kepada janda-janda f  mereka diabaikan dalam pelayanan g  sehari-hari.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:24]  1 Full Life : IA MENGHALAU MANUSIA ITU.

Nas : Kej 3:24

Hubungan Adam yang sempurna dengan Allah telah hilang. Kini dia diusir dari taman Eden dan mulailah hidup bersandar kepada Allah di tengah-tengah pencobaan. Tambahan pula, Iblis sampai batas tertentu memperoleh kekuasaan atas dunia ini melalui kejatuhan Adam dan Hawa, karena PB berbicara tentang Iblis sebagai "penguasa dunia ini" (Yoh 14:30; bd. 2Kor 4:4; 1Yoh 5:19). Akan tetapi, Allah begitu mengasihi manusia sehingga Ia menetapkan untuk mengalahkan Iblis dengan memperdamaikan manusia dan dunia dengan diri-Nya dengan mengorbankan nyawa Anak-Nya sendiri

(lihat cat. --> Kej 3:15;

[atau ref. Kej 3:15]

bd. Yoh 3:16; Wahy 21:1-8)

[14:19]  2 Full Life : TIANG AWAN.

Nas : Kel 14:19-20

Di dalam kegelapan awan ini secara ajaib melindungi Israel dengan pindah antara orang Mesir dan mereka. Pada saat yang sama tiang api Allah menerangi jalan melintasi laut itu sehingga orang Israel dapat menyeberang (bd. ayat Kel 14:24).

[5:14]  3 Full Life : PANGLIMA BALATENTARA TUHAN.

Nas : Yos 5:14

Yosua disadarkan akan kehadiran Allah yang tidak tampak bersama bala sorgawi-Nya, siap untuk berperang bersama dengan umat-Nya yang setia (bd. Kis 12:5-11; 18:9-10; 23:11; 27:23). Pengalaman Yosua mengajar kita bahwa kita tidak sendiri dalam pergumulan kita di dunia ini. Ada kuasa-kuasa rohani yang berperang demi kita dan ada yang menentang kita (lih. Ibr 1:14). Kita memiliki Roh Kudus yang senantiasa mendampingi kita sebagai penolong dan pelindung kita (Yoh 14:16-23).

[5:2]  4 Full Life : SUNATLAH.

Nas : Yos 5:2

Di bawah perjanjian yang lama, sunat menjadi tanda setiap laki-laki sebagai anak Abraham dan hamba Tuhan. Sunat membuatnya berhak untuk ikut ambil bagian dalam berkat-berkat perjanjian

(lihat cat. --> Kej 17:11).

[atau ref. Kej 17:11]

Apalagi, sunat merupakan tanda ketaatan mereka kepada perjanjian. Sekalipun umat Allah telah memasuki tanah perjanjian, persiapan rohani berupa sunat dan Paskah (ayat Yos 5:10) diperlukan sebelum mereka dapat memulai penaklukan yang sesungguhnya.



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA